Turikale, Marosnews.com – Puncak peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-49 digelar Tim Penggerak PKK Maros di Gedung Serbaguna, Rabu (30/6/2021). Kegiatan ini dibuka langsung Bupati Maros HAS Chaidir Syam.

Pelaksanaan kegiatan yang mengangkat tema “Keluarga Pelopor Perubahan Menuju Indonesia maju” ini dihadiri unsur Forkopimda, para Kepala OPD/Camat, serta Kader PKK dari 14 kecamatan di Kabupaten Maros.

Dalam sambutannya, Bupati Chaidir menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada keluarga besar PKK.

Baca juga : PKK Maros Serahkan 2.100 Baju Kerja Kepada Kader Posyandu

“Untuk dukungan dan kontribusinya PKK dalam proses pembangunan di Kabupaten Maros, saya mengucapkan banyak terima kasih. Terlebih dalam meningkatkan SDM,” ungkap Chaidir.

Chaidir menyebut peran PKK memiliki manfaat yang sangat luar biasa. Membutuhkan kerja keras, kekompakan, dan keberanian untuk meraih pencapaian PKK saat ini.

Puncak kegiatan HKG PKK dimeriahkan lomba busana daur ulang tingkat Kabupaten Maros. Kegiatan ini digelar agar bisa menjadi peluang bagi setiap kecamatan dalam mempertontonkan kreativitasnya.

Baca juga : Pengurus Tim Penggerak PKK Maros Resmi Dilantik

Dalam perlombaan tersebut, Desa Damai KecamatanTanralili keluar sebagai juara umum.

Adapun Juri yang ditunjuk ialah ketua PKK Maros Hj Ulfiah Nur Yusuf Chaidir, Ketua Dharma Wanita Kabupaten Maros Andi Indira, dan Desainer ternama Hj St Rosniah.

Sementara itu, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Maros, Hj Ulfiah Nur Yusuf Chaidir,  meminta agar perempuan menjadi garda terdepan dalam meningkatkan kehidupan keluarga yang berkualitas.

“Kader PKK hendaknya tahu dan mampu menjadi garda terdepan dalam meningkatkan keluarga berkualitas, baik dari aspek moral, pendidikan, kesehatan, sosial budaya, ekonomi dan lingkungan hidup,” singkatnya.